by Billy Arviandra

7.10.15

Evie's Leisure Time

10:23 AM Posted by Unknown , , No comments
30/9, Taman Topi. Evie beserta rombongan dari playgroup anaknya sedang menghabiskan waktu bersama-sama saat jam menunjukan pukul 12 siang. Ibu rumah tangga ini berpendapat bahwa leisure itu harus dimanfaatkan dengan jalan-jalan ke tempat hiburan bersama keluarga dan anak. Wanita yang berasal dari Tangerang ini memang ingin mengajak anaknya pergi rekreasi sekaligus mengedukasi dalam waktu yang bersamaan. Evie sengaja datang ke Bogor dengan menggunakan kereta api untuk mengajarkan anaknya mengenai transportasi umum. Selain itu juga, Evie ingin anaknya mengenal jenis permainan/wahana yang tidak ada di tempat asalnya. Menurutnya kota Bogor adalah kota yang memiliki cuaca dan udara yang bersih jika dibandingkan dengan kota lain yang sudah tidak asri lagi. “wisatanya belum terlalu banyak sih, palingan orang-orang datang ke Bogor untuk cari kulinernya”. Ia juga mengatakan tempat wisata di kota Bogor kurang terawat, meskipun begitu Evie masih akan datang untuk berkunjung. Ingin Bogor memiliki tempat wisata yang menawarkan edukasi umum seperti Planetarium dan juga hal-hal yang mengangkat sejarah biar “ngena” dihati para pengunjungnya. Terakhir ia menambahkan, “kota Bogor itu macet tapi indah”.

#GOBOGOR
#BOGORLEISUREPROJECT

instagram: @billyarviandra

0 comments:

Post a Comment